Statistik Pemuda Kabupaten Sekadau 2023 - Badan Pusat Statistik Kabupaten Sekadau

Indikator Strategis Kabupaten Sekadau 2023 : Jumlah Penduduk 219.724 jiwa | Persentase Penduduk Miskin 5,90% | Tingkat Pengangguran Terbuka 2,29% | Laju Pertumbuhan Penduduk 1,37% || Klik di sini untuk mengunduh Publikasi Kabupaten Sekadau Dalam Angka 2024.

Statistik Pemuda Kabupaten Sekadau 2023

Nomor Katalog : 4103008.6109
Nomor Publikasi : 61090.24026
ISSN/ISBN : -
Frekuensi Terbit : Tahunan
Tanggal Rilis : 24 Desember 2024
Bahasa : Indonesia
Ukuran File : 8.26 MB

Abstraksi

Salah satu tantangan strategis pembinaan generasi muda adalah menciptakan masa depan generasi penerus bangsa yang tangguh, mandiri, dan berdaya saing. Selain itu, adanya bonus demografi menuntut pemuda untuk cerdas dan bijaksana dalam mengambil peran dan peluang. Menyadari urgensi peran pemuda, pemerintah berupaya mengembangkan potensi pemuda melalui penyadaran, pemberdayaan dan pembinaan pemuda di segala bidang sebagai bagian dari pembangunan negara. Oleh karena itu, diperlukan data dan informasi yang akurat dan up-to-date untuk mendukung keberhasilan pembangunan kepemudaan.Publikasi Statistik Pemuda Kabupaten Sekadau 2023 memuat data dan informasi pemuda tentang berbagai aspek seperti demografi, pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, dan reproduksi pemuda. Data yang digunakan berasal dari Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) Maret 2023 dan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Agustus 2023. Publikasi tahunan ini bertujuan untuk menjadi salah satu acuan dalam penyempurnaan berbagai kebijakan dan strategi pembangunan di bidang kepemudaan.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten SekadauJl. Merdeka Timur KM.9

(Komp. Perkantoran Pemda Sekadau)

Sekadau

Kalimantan BaratTelp +62 (0564) 2021686

Mailbox : bps6109@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik